Gempa M 6,4 Guncang Bone Bolango Gorontalo

Sedang Trending 5 hari yang lalu
ARTICLE AD BOX

Jakarta, CNN Indonesia --

Gempa bumi magnitudo 6,4 mengguncang wilayah Bone Bolango, Gorontalo, pada Selasa (24/9) awal hari sekitar pukul 02.51 WIB.

"Gempa Mag:6,4, 24-Sep-2024, 02:51:04WIB," demikian cuitan di akun X resmi BMKG @infoBMKG.

Gempa tersebut diketahui berada pada titik 0.12LS, 122.92BT, dengan pusat gempa berada pada 76 kilometer barat daya Bonebolango, Gorontalo. Kedalaman gempa sendiri ada pada kedalaman 139 kilometer.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Disclaimer: Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan info belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data," tulis BMKG.

[Gambas:Twitter]

(dna)

Selengkapnya
Sumber cnnindonesia.com nasional
cnnindonesia.com nasional